Menu

Mode Gelap
 

Politik & Pemerintahan · 31 Mei 2022 09:47 WIB ·

Kunjungi Uji Teknologi Food Waste, Walikota Makassar Danny Pomanto : Kehadiran Teknologi Membantu Mengelolah Sampah Menjadi Lebih Bermanfaat


 Kunjungi Uji Teknologi Food Waste, Walikota Makassar Danny Pomanto : Kehadiran Teknologi Membantu Mengelolah Sampah Menjadi Lebih Bermanfaat Perbesar

HarianMakassar.com, MakassarWali Kota Makassar, Moh. Ramdhan ‘Danny’ Pomanto mengunjungi uji teknologi food waste bank based on the BSF Breeding Technology di Wilayah Bank Sampah Pusat yang di perlihatkan langsung oleh tim Entomo.co di Paccerakkang, Senin (30/5/22).

Kunjungannya ini melihat langsung proses bagaimana sampah makanan dimanfaatkan dan diolah menjadi lebih bermanfaat.

Hal itu dilakukan Danny sesuai dengan konsep yang akan diwujudkannya yakni bagaimana sampah di Kota Makassar bisa berkurang dengan pengelolaan yang tepat.

“Saya kira teknologi manggot ini adalah sebuah teknologi yang kita uji di Makassar yang ternyata lebih bagus hasilnya dari daerah asalnya yaitu di Korea. Matahari sangat menentukan, di Makassar ternyata cocok. Kita akan segera menerapkan. Sampah di Makassar ini perlu diurai,” ucap Danny.

Kata Danny, kehadiran teknologi ini dapat membantu mengelolah sampah menjadi lebih bermanfaat.

“Satu hari Kota Makassar menghasilkan sampah sebanyak 1.200 ton dan didominasi oleh sampah makanan. Karena Makassar kan kota kuliner dan kehadiran teknologi ini saya pikir sangat membantu,” sebutnya.

Kapasitas satu alat teknologi bisa mengelola sampah makanan sebanyak 3 ton perhari. Harganya cukup fantastis, mencapai Rp 2 Milyar.

Sementara, Direktur Bank Sampah Makassar, Sahar menjelaskan output teknologi tersebut.

“Jadi sampah ini kita ambil dari restoran, toko-toko makanan dan sejenisnya dimasukkan ini diolah dan hasilnya itu diurai manggot selama 40 hari dan outputnya 90 persen menjadi pupuk organik,” ujarnya.

Tak hanya itu, kata Sahar, hasil dari teknologi food waste ini bisa menghasilkan berbagai macam produk kosmetik, dan minyaknya bisa jadi biosel.

“Di korea minyak hasil pengelolaan sampah makanan ini sangat berguna. Kelebihan dari adanya teknologi ini juga kota Makassar bisa membuat industrinya sendiri dengan memberdayakan masyarakat, karena manggot ini bisa diekspor dan membuat sabun-sabun kecantikan,” pungkasnya. (*)

Artikel ini telah dibaca 12 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Makassar Raih Kuadran 1, Evaluasi SPM dan RPJPN di Atas Rata-Rata

16 Januari 2025 - 15:26 WIB

Andi Indriaty Syaiful Resmi Dilantik sebagai Pj Ketua Tim Penggerak PKK dan Ketua Pembina Posyandu Sulsel

16 Januari 2025 - 15:17 WIB

Nyatakan Dukungan Penuh, Pemuda Pancasila Maros Dukung Pasangan CS-TA

21 Oktober 2024 - 14:05 WIB

Tak Gentar Basis Lawan, PKB Bone All Out Kerahkan Energi Menangkan Danny – Azhar

15 Oktober 2024 - 11:01 WIB

Ketua MileniaIZ Siap Mengawal Pasangan IA-KAN di Bantaeng: Memilih Bupati dan Wakil Bupati Harus Berdasarkan Rekam Jejak dan Integritas

11 Oktober 2024 - 18:46 WIB

Hadirkan Internet di Daerah Terpencil, Ibu-Ibu di Cenrana Solid Dukung “CS-TA”

11 Oktober 2024 - 08:59 WIB

Trending di Politik & Pemerintahan