Samarinda, HarianMakassar.com – Kejuaraan yang digelar di ex bandara Temindung Samarinda ini diikuti 713 starter yang hadir dari seluruh Indonesia. Peserta team kejurnas kenamaan seperti Ekitoyama, Mandiri Racing Team, Sea 507 Power hingga Indonesian Ladies Dragster ambil bagian dari event ini. Kejuaraan yang mempertandingkan 28 kelas yang diperlombakan diantaranya adalah :
Kelas 1 Bracket 8 Detik ( Drag Master )
Kelas 2 Bracket 9 Detik (Pro Street)
Kelas 3 Bracket 10 Detik (Super Street)
Kelas 4 Bracket 11 Detik (Street Legal)
Kelas 5 Bracket 9.5 Detik
Kelas 6 Bracket 10.5 Detik
Kelas 7 Bracket 11.5 Detik
Kelas 8 Bracket 12 Detik
Kelas 9 All Cars Modified Stock City Car sd 1000 cc
Kelas 10 All Cars Modified Stock sd 1300 cc
Kelas 11 All Cars Modified Stock sd 1500 cc
Kelas 12 All Cars Modified Stock sd 1800 cc
Kelas 13 Minibus Modified Stock sd 1500 cc
Kelas 14 Modified Stock Sedan sd 1500 cc Berbagasi
Kelas 15 Modified Stock Sedan sd 2000 cc Berbagasi
Kelas 16 All Cars Modified Stock sd 1500 cc MATIC
Kelas 17 All Cars Modified Stock sd 1500 cc WANITA
Kelas 18 Pro Modified sd 1600 cc
Kelas 19 Pro Modified sd 2000 cc
Kelas 20 Pro NA 2700 cc
Kelas 21 Free For All (FFA)
Kelas 22 Street Diesel sd 2800 cc REMAP
Kelas 23 Super Diesel sd 2500 cc (2016 UP)
Kelas 24 Pro Diesel sd 2700 cc
Kelas 25 Monster Diesel sd 3500cc
Kelas 26 OMR Brio sd 1200 cc
Kelas 27 OMR Jazz sd 1500 CC
Kelas 28 Electric Car
etua Panitia Penyelenggara Muh Yunus dari Prostreet Samarinda menjelaskan bahwa seluruh rangkaian kegiatan berjalan dengan lancar walaupun sempat tertunda akibat hujan. ” Yang keluar menjadi juara umum adalah Rudi Hermanto (Joeragan Speed) asal Kalimantan Timur, kemudian menyusun untuk posisi kedua M. Wasrik (Sea Team x Ambyar Gank) asal Jawa Tengah dan posisi ketiga Tasa Ayu Saputri (Indonesian Ladies Dragster) asal Daerah Khusus Jakarta (DKI) membuktikan pembalap-pembalap lokal asal kalimantan juga punya potensi untuk bersaing di papan atas nasional.
Harapan kami semoga event seperti ini dapat terus berjalan sehingga hobby berbuah prestasi mengharumkan nama Kalimantan Timur khususnya. Terimakasih kepada IMI Pusat, IMI Kaltim yang mempercayakan penyelenggaraan kepada Prostreet Samarinda. Suksesnya kegiatan ini juga merupakan hasil kolaborasi dengan Kapurung 88 Racing Management dan Sonic Speed Management.
Di tempat yang sama Dedy Irawan dari Kapurung 88 Racing Management sebagai main sponsor mengatakan ” Animo peserta dan penonton begitu besar. Saya menyampaikan terimakasih kepada seluruh pihak yang telah berpartisipasi dan mensupport kegiatan positif ini. Kami dari Kapurung 88 terus berkomitmen mendukung kegiatan-kegiatan otomotif di Kalimantan Timur khususnya”
Dedy yang sapaan akrabnya dipanggil Ayah ini berharap dari kegiatan ini tidak berhenti disini, tetap berjalan dan ada ruang fasilitas untuk para penggemar otomotif khususnya di Kalimantan Timur jelasnya.
Alhamdulillah penyelenggaraan event bisa terlaksana dengan baik. Menggabungkan konsep balap, sportaiment dan tetap menampilkan unsur budaya lokal menjadi konsep dari awal. Ini membuktikan event event diluar pulau jawa juga tidak kalah jika digagas dan dikonsep dengan baik tetapi tetap faktor safety menjadi prioritas utama ujar Wawan Wirawan dari Sonic Speed Management selaku partnership event kali ini.