Menu

Mode Gelap
 

Organisasi & Kepemudaan · 13 Des 2022 16:38 WIB ·

Gelar Seminar Nasional, BEM Unhas Bahas Akselerasi Infrastruktur di Sulsel


 Gelar Seminar Nasional, BEM Unhas Bahas Akselerasi Infrastruktur di Sulsel Perbesar

HarianMakassar.com, MakassarBadan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Hasanuddin menggelar kegiatan Seminar Nasional, Selasa (13/12/2022) di Gedung IPTEKS Unhas Tamalanrea, Makassar.

Kegiatan yang bertemakan “akselerasi infrastruktur; pondasi peradaban dan peluang ekonomi baru” turut menghadirkan beberapa pembicara yakni, Kamrussamad (Anggota DPR RI), Lily Amelia Salurapa (Anggota DPD RI), Rachmatika Dewi (Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Selatan, Wakil Rektor I Unhas, Kepala Bappeda Kab Gowa, dan Sawedi Muhammad selalu pengamat sosial ekonomi Unhas.
Presiden BEM Unhas, Imam Mobilingo dalam sambutannya menuturkan bahwa kegiatan ini sebagai program akhir tahun dari Lema Unhas.

“Di akhir tahun, tentu kita ingin mengevaluasi dan memproyeksikan berbagai pembangunan infrastruktur di Indonesia ,khususnya Sulawesi Selatan, kita berharap ada akselerasi pembangunan yang dapat menumbuhkan peluang ekonomi baru”, paparnya.
Kamrussamad dalam paparannya juga turut mengapresiasi berbagai pembangunan infrastruktur di era pemerintahan Jokowi. Legislator Gerindra ini mengaku bahwa masih banyak tantangan di 2023 nanti, apalagi resesi ekonomi yang mengancam, akan tetapi beliau memberikan perhatian dan apresiasi dengan hadirnya kereta api di Sulsel dan berbagai tol di Indonesia sebagai upaya menghemat ekonomi
Lily Amelia Salurapa, anggota DPD RI yang hadir via zoom juga menekankan pentingnya kolaborasi berbagai stekeholder, khususnya perguruan tinggi dan mahasiswa dalam memberikan pandangan atau rumusan intelektual dalam pembangunan infrastruktur yang merata.
Sementara itu, Legislator Nasdem Sulsel, Rachmatika Dewi juga memberikan perhatian terhadap pembangunan infrastruktur transportasi di Sulsel, khususnya Kota Makassar. Hadirnya kereta api dan Bus Mamminasata sebagai peradaban baru dalam menumbuhkan peluang-peluang ekonomi untuk masyarakat serta memangkas durasi dalam distribusi barang dan orang.
“Ayo kita manfaatkan segala pembangunan infrastuktur ini di Sulsel, ini penting dalam memberikan penghematan anggaran terhadap konsumsi kita”, ajak Cicu sapaan legislator Sulsel tersebut.
Kegiatan ditutup dengan berfoto bersama dan memberikan rekomendasi kepada legislator Senayan untuk akselerasi pembangunan di Sulsel.

Artikel ini telah dibaca 48 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Forum Komunikasi Studi Mahasiswa Kekaryaan Provinsi Sulawesi Selatan Resmi Dilantik Setelah Vakum Belasan Tahun

19 Maret 2025 - 14:47 WIB

Pelindo Solusi Logistik Gandakan Capaian Kinerja Operasi Layanan Logistik di 2024

21 Februari 2025 - 14:14 WIB

SAPMA PP Maros Apresiasi Polres Maros dalam Penangkapan Pelaku Kekerasan terhadap Petugas Damkar

31 Januari 2025 - 14:01 WIB

SAPMA Pemuda Pancasila Maros Menyayangkan Aksi Pemukulan terhadap Petugas Pemadam Kebakaran, Minta Polres Tangkap Pelaku

30 Januari 2025 - 08:38 WIB

Pj Gubernur Prof Zudan Tinjau Lokasi Banjir di Soppeng, Serahkan Bantuan untuk Warga Terdampak

24 Desember 2024 - 10:20 WIB

Maju di Kontestasi KNPI Makassar, Kurniawan siap Mengawal Pemuda Mulia

6 Desember 2024 - 16:28 WIB

Trending di Organisasi & Kepemudaan