Menu

Mode Gelap
 

Organisasi & Kepemudaan · 17 Sep 2022 12:20 WIB ·

FPMI Dideklarasikan, Legislator Muda dari Bandung Menakhodainya


 FPMI Dideklarasikan, Legislator Muda dari Bandung Menakhodainya Perbesar

HarianMakassar.com, Jakarta Puluhan anak muda dari berbagai daerah dan lintas parpol yang berbeda resmi membentuk Forum Politisi Muda Indonesia (FPMI).

Deklarasi FPMI ini disampaikan di Pullman Thamrin Hotel, Jakarta (17/09/2022). Sehari sebelumnya mereka melakukan Konsolidasi Nasional untuk menguatkan strategi dan konsep FPMI ke depan.

FPMI ini memiliki 20 orang Presidium Nasional yang ke depan akan membentuk kepengurusan hingga wilayah dan daerah.

Yoel Yosaphat, Legislator muda asal Bandung terpilih menjadi Koordinator Presidium Nasional. Dalam konferensi persnya menyatakan bahwa FPMI memiliki misi dan keresahan bersama anak muda terkait berbagai gejala pentas demokrasi selama ini.

“Kita mendorong lahirnya afirmatif action untuk Kouta pemuda 20 persen dalam partai maupun kontestasi politik. Pula pembatasan masa jabatan bagi anggota legislatif, sebagaimana jabatan politik lainnya”, papar Legislator PSI tersebut.

Yoel juga menambahkan bahwa regenerasi kepemimpinan muda dalam politik dan jabatan publik harus terus digencarkan, salah satu caranya melalui afirmatif action tersebut.

“FPMI juga senantiasa akan menjadi kelompok yang akan menentang segala bentuk money politic, black Campaign, politik identitas, polarisasi politik, dan hoax Campaign yang selama ini mencederai demokrasi kita. Tentu juga menghambat anak muda yang memiliki kompetensi tapi tak punya kuasa modal,” ungkapnya.

FPMI juga ke depan akan melakukan berbagai pendidikan politik agar para anak muda mampu lebih meningkatkan partisipasinya serta menembus parlemen dengan politik gagasan.

Artikel ini telah dibaca 141 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Tidak Dihadiri Forkopimcam; Festival Ramadhan DPK KNPI Turikale Tetap Berjalan

27 Maret 2025 - 20:29 WIB

Forum Komunikasi Studi Mahasiswa Kekaryaan Provinsi Sulawesi Selatan Resmi Dilantik Setelah Vakum Belasan Tahun

19 Maret 2025 - 14:47 WIB

Pelindo Solusi Logistik Gandakan Capaian Kinerja Operasi Layanan Logistik di 2024

21 Februari 2025 - 14:14 WIB

SAPMA PP Maros Apresiasi Polres Maros dalam Penangkapan Pelaku Kekerasan terhadap Petugas Damkar

31 Januari 2025 - 14:01 WIB

SAPMA Pemuda Pancasila Maros Menyayangkan Aksi Pemukulan terhadap Petugas Pemadam Kebakaran, Minta Polres Tangkap Pelaku

30 Januari 2025 - 08:38 WIB

Pj Gubernur Prof Zudan Tinjau Lokasi Banjir di Soppeng, Serahkan Bantuan untuk Warga Terdampak

24 Desember 2024 - 10:20 WIB

Trending di Organisasi & Kepemudaan